NU CIREBON
Cirebon — PAC. ISNU Kecamatan Plumbon menggelar kegiatan Halaqah Ramadan bersama Direktur Pascasarjana IAIN Syekh Nurjati Cirebon, Prof., DR., Sutejo Ibnu Pakar, M.Pd, bertempat di Madrasah An-Nur, Desa Pamijahan, Minggu (16/4/23).
Kegiatan Halaqah Ramadan tersebut mengangkat tema ‘Menjawab Problematika Pendidikan di Kalangan Santri dan Gerakan Mensarjanakan Santri’.
Ketua PAC. ISNU Kecamatan Plumbon, Anggher Fahmi menjelaskan tujuan diadakannya kegiatan Halaqah Ramadan tersebut adalah untuk mensosialisasikan beberapa program pendidikan tinggi.
“Tujuan dari kegiatan Halaqah Ramadan ini adalah untuk mensosialisasikan program-program di bidang pendidikan tinggi, baik itu S1, S2, maupun S3 yang masih belum bisa diakses oleh masyarakat secara umum, khususnya di kalangan santri,” jelas Anggher.
“Melalui kegiatan ini juga, kami menghadirkan Prof., Sutejo, karena kami ingin menjangkau setiap level masyarakat secara langsung, yang dimana mereka juga punya keinginan untuk akses ke pendidikan tinggi,” lanjutnya.
Selaras dengan tujuan diadakannya kegiatan tersebut, Prof., Sutejo menjelaskan beberapa program yang ada di pendidikan tinggi yang bisa dimanfaatkan oleh masyarakat umum, khususnya santri, seperti Pendidikan Jarak Jauh (PJJ) dan Beasiswa Lembaga Pengelola Dana Pendidikan (LPDP).***