NU Cirebon
Sebagai upaya melindungi masyarakat di lingkungan pesantren, Lembaga Kesehatan Nahdlatul Ulama (LKNU) pusat membentuk Poskestren di beberapa Pondok Pesantren Kabupaten Cirebon sebagai upaya melindungi masyarakat di lingkungan pesantren.
Kegiatan tersebut merupakan rangkaian program peningkatan kapasitas pemberdayaan masyarakat pesantren yang berpusat di lima pondok pesantren kabupaten Cirebon.
Pondok pesantren tersebut diantaranya, Pesantren Assalafiyah Bode, Pesantren Darussalamah Balerante, Pesantren Maskan Al-Hikmah Gedongan, Pesantren Kebon Pring Gamel Plered, Pesantren Takhsinul Akhlaq Putri Winong.
Hasil program tersebut ialah terbentuknya kader kesehatan di setiap pesantren dengan tujuan kader kesehatan pesantren diharapkan terlatih dan mampu mengindetifikasi masalah kesehatan pesantren.
Selanjutnya terbentuk Pos Kesehatan Pesantren (Poskestren) di setiap pesantren serta terjalinnya kerjasama melalui MoU antara Puskesmas dengan Pesantren.
“Kegiatan peningkatan Kapasitas Pemberdayaan Masyarakat Pesantren berlangsung sejak September 2021 di lima pondok pesantren Kaupaten Cirebon yang ditunjuk oleh Pengurus Pusat Lembaga Kesehatan Nahdlatul Ulama (LKNU),” kata H. Iib Mukhibullah selaku koordinator daerah kegiatan, Senin 29 November 2021.
Wakil Sekretaris Pengurus Pusat Lembaga Kesehatan Nahdlatul Ulama (LKNU) Shofieniyyah menyatakan, tujuan diselenggarakannya kegiatan yang diprakarsai oleh Direktorat Promosi Kesehatan dan Pemberdayaan Masyarakat Kemenkes RI dan Pengurus Pusat Lembaga Kesehatan Nahdlatul Ulama (LKNU) ini adalah untuk menciptakan budaya sehat di lingkungan pesantren dengan membentuk kader kesehatan yang terlatih dan sigap mengidentifikasi permasalahan kesehatan.
Koordinator Daerah kegiatan H. Lukman Hakim menyatakan berterimakasih kepada Pengurus Pusat Lembaga Kesehatan Nahdlatul Ulama (LKNU) yang telah menunjuk PCNU Kabupaten Cirebon sebagai tempat kegiatan ini, dan berterimakasih juga kepada Dinas Kesehatan Kabupaten Cirebon dengan para tenaga Puskesmas yang telah membantu terselenggaranya beberapa rangkaian kegiatan ini di setiap pesantren.