NU Cirebon
Cirebon: Ketua Tanfidziyah Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kabupaten Cirebon KH Aziz Hakim Syaerozie mengapresiasi gagasan pengurus Lembaga Ta’lif wani Nasyr (LTN) yang menggelar kegiatan Madrasah Multimedia.
Menurutnya, kegiatan yang akan berlangsung hingga 5 Oktober 2024 itu memiliki keunggulan tersendiri. Sebab pembelajaran dalam Madrasah Multimedia bersifat link and match.
“Pendidikan link and match itu belajar, seketika itu kita dituntut untuk produktif. Peserta dididik dengan waktu yang singkat, tetapi intensitas dan konsentrasinya tinggi. Sehingga harapannya akan lahir SDM unggul di bidang multimedia melalui program ini,” ujar Kiai Aziz saat membuka kegiatan Madrasah Multimedia pada Kamis, 19 September 2024.
Baca: Madrasah Multimedia, Cara LTN PCNU Kabupaten Cirebon Tingkatkan Kualitas Duniawi
Ia menilai, kegiatan Madrasah Multimedia ini merupakan bentuk ikhtiar pengurus LTN dalam meningkatkan kualitas SDM warga NU.
Niat khidmat
Di hadapan para peserta, Kiai Aziz mengingatkan bahwa kontribusi di NU harus berlandaskan khidmat. Ia meyakini jika totalitas khidmat di NU, maka duniawi akan ikut dengan sendirinya.
“Di NU itu prinsipnya khidmat. Maka silakan kalian untuk memanfaatkan ilmu yang telah didapat untuk keperluan pribadi, tetapi jangan lupa untuk berkhidmat di kepengurusan NU masing-masing,” ucapnya.
“Misalnya, tetap produktif mengunggah konten seputar ke-NU-an di media sosial. Dan tadi, ini juga yang diinginkan oleh pengurus LTN,” imbuhnya.
Di sisi lain, Kiai Aziz menyebut bahwa peserta yang mengikuti kegiatan Madrasah Multimedia ini akan lebih bernilai dibandingkan yang lainnya. Sebab dalam perjalanannya, mereka akan lebih inovatif.
Ia berharap, para peserta tidak berhenti di kegiatan Madrasah Multimedia saja, tetapi terus mengikuti kegiatan-kegiatan lain yang dicanangkan pengurus LTN.
“Saya berharap peserta mengikuti kegiatan LTN berikutnya. Sebab semua itu saling berkaitan, biar ilmunya tidak tanggung,” tandasnya.[]